Followers

Senin, 22 Juli 2013

Ramadhan with Lazada.co.id

Tips Menjaga Kesehatan selama RAMADHAN

Akan banyak alasan yang membuat kita mager (malas gerak) selama berpuasa, bahkan menyebabkan tingkat produktif menurun. Untuk itu kita harus memiliki trik untuk dapat memotivasi diri agar dapat memaksimalkan potensi. Dan kesehatan merupakan faktor penting agar potensi dapat berkembang dengan baik. Ada beberapa cara untuk menjaga kesehatan selama Ramadhan, yaitu :

1. Menjaga kebersihan diri
    Biasanya malas menjadi salah satu alasan yang digunakan orang menjadi jorok, mulai dari malas mandi, olahraga, bersosialisasi, dkk. Mulai untuk bangkit dan berfikir "Kebersihan itu sebagian dari Iman". Kalau kotor atau jorok dan tidak menjaga kebersihan, bagaimana iman yang kita miliki?

2. Banyaklah minum air
    Ketika kita berpuasa, tubuh tetap bekerja normal. Maka asupan air harus tetap dipenuhi dengan baik ketika sahur dan berbuka puasa. Dalam tubuh manusia, 1/3 makanan, 1/3 minuman dan 1/3 udara.  Seimbangkanlah.

3. Berolahraga
    Jangan biarkan rasa malas mengikatmu untuk tidak optimal dalam bergerak. Justru harus ditunjukkan bahwa puasa, harus tetap sehat dengan berolahraga. Minimal jogging setelah sahur, atau JJS (Jalan-Jalan Sore) alias ngabuburit dengan berjalan kaki.

Semoga beberapa tips ini dapat membuat kita tetap sehat untuk menikmati hidup yang indah ini.
Segala sesuatu dimulai dari diri sendiri. So, let's move !!!

       Salam Ceria Ramadhan